Apakah Paket Premium bisa menginstal Yoast SEO?
-
Selamat Malam, perkenalkan saya Yanti pengguna paket gratis wordpress. Saya berkeinginan untuk meng upgrade blog pribadi saya ke tingkat Premium dengan menggunakan paket Premium. sebagai Blogger saya membutuhkan plugin optimasi SEO. Nah, yang ingin saya tanyakan adalah :
1. Apakah wordpress level Premium bisa menginstal Yoast SEO?
2. Seandainya tidak bisa, adakah plugin lain selain Yoast SEO yang bisa diinstal di wordpress tingkat premium? (yang memiliki fungsi sama dengan Yeast SEO).Terima kasih banyak sebelumnya.
Regard,
YantiBlog yang perlu diperbaiki adalah: (hanya ditampilkan ke pengguna yang sudah login)
-
Hai @yantinopiani,
Untuk pertanyaanmu, saya jawab satu-satu ya :)
1. Tidak. Paket berbayar di WordPress.com dengan fitur install customized plugin/themes hanya disediakan di paket Business dan eCommerce
2. Untuk plugin, tidak ada plugin yang bisa diinstall di paket Premium. Namun untuk kebutuhan SEO, semua blog/website di WordPress.com (terlepas paket apapun — termasuk paket gratis) sudah SEO-friendly secara umum. Kamu bisa membacanya lebih detil di sini: https://id.support.wordpress.com/seo/Semoga membantu. Apabila kamu masih ada pertanyaan, bisa langsung bertanya ke tim Support di help@wordpress.com
- Topik ‘Apakah Paket Premium bisa menginstal Yoast SEO?’ tidak lagi menerima balasan baru.