Menghilangkan menu utama pada theme Yoko
-
Siang,
Ada yang tahu tidak cara menghilangkan menu utama pada theme Yoko karena saya mau menggunakan sub menu di bagian bawah header
Blog yang perlu diperbaiki adalah: (hanya ditampilkan ke pengguna yang sudah login)
-
Yang Beranda itu, bukan? Saya tulis ulang yaa? In Indonesian.
- Buka dashboard blog,
- di menu sebelah kiri dashboard cari Tampilan (Appearance)
- di bawah menu Tampilan ada submenu berjudul Menu (Menus), klik.
- Setelah halaman Menu terbuka, Buat menu baru (Create a new menu)
- Menu barunya dinamai (terserah namanya apa…)
- Tarik menu-menu yang pingin kamu tampilkan di blog. Pilihan menunya ada di sebelah kiri halaman. Kalo nggak pengen menu ‘BERANDA’ nongol di blog, menu ‘BERANDA’ jangan ditarik/dimasukkan.
- Kalo udah selesai, klik Simpan Menu (Save Menu)
- Sekarang, tengok ke bagian kanan atas halaman, klik Manage Location (Atur Lokasi)
- Pilih menu yang baru dibikin tadi sebagai menu utama, simpan (save)
- Beressss… Coba cek blog kamu, apa menu ‘BERANDA’-nya masih ada atau sudah hilang.
-
@yellaojrak:
Mbok ya sesekali tuh bikin tutorial blog di ojrak.com, jangan didominasi oleh video-video dan gambar-gambar seronok… kabuurrrr…. -
-
-
- Topik ‘Menghilangkan menu utama pada theme Yoko’ tidak lagi menerima balasan baru.