Prihatin saya membacanya…

  • avatar Tidak diketahui

    Blog yang saya buat hampir 99% adalah tutorial untuk sumber pelajaran programming.

    Dengan niat dan sungguh-sungguh saya mencoba dan berusahan untuk berbagi ilmu dan sharing akan pengalaman dalam membuat program.

    Tutorial saya buat dengan langkah demi langkah yang urut agar para blogger yang mengujungi blog itu bisa mendapatkan banyak ilmu.

    Hampir setiap artikel yang saya upload kedalam blog, saya coba infokan ke beberapa forum.

    Kita tahu bahwa tampilan yang ada diblog tidak semuanya bisa ditampilkan persis dibagian posting dalam thread forum.

    Seringkali saya memberikan info link dengan sedikit penjelasan di pada sebuah thread dalam forum.

    Nah suatu ketika, ada yang bilang mohon kalau bisa infonya dijadikan satu thread saja… menanggapi hal ini, akhirnya dibeberapa forum langsung saya buat satu forum dan berisi info link + sedikit penjelasan dari tutorial yang saya upload di blog. Dan ternyata setelah saya lakukan ini, beberapa forum merespond dengan baik.

    Kemudian juga ada forum yang kalau bisa ditulis ulang dan diformat sesuai dengan format posting di thread. AKhirnya dicoba juga cara ini dan alhamdulillah hasilnya respond dari temen-temen juga baik.

    Nah ada salah satu forum yang aneh… kenapa saya katakan aneh.. karena waktu saya lakukan hal yang sama, dikiranya saya promosi blog doank dan dia mengusulkan kepada admin untuk mencharge 10 rupiah dari setiap karakter yang saya posting…

    saya bener-bener heran.., kita mau berbagi dan memberikan info bermanfaat koq diperas…
    Apakah itu mencerminkan sebagai seorang programmer ? apakah itu mencerminkan budaya untuk mencerdaskan kehidapan bangsa…

    silahkan anda berkomentar.. semoga ini menjadi pelajaran buat blogger yang lain, jangan sampai anda mengalami nasib sama seperti saya. Sempet beberapa menit saya sampai agak sedikit kecewa dan males nulis blog lagi… ternyata setelah saya buat posting tulisan di blog saya, akhirnya saya makin tenang, karena banyak teman yang bisa menenangkan saya dan mensupport untuk tetap melanjutkan perjuangan saya dalam menuliskan tutorial di blog…

    info lengkap http://ekoindri.wordpress.com/2008/02/23/berbagi-ilmu-dikira-bisnis/

  • avatar Tidak diketahui

    Blogger baru, Kang
    Saya ini pendatang baru, mgkin tidak tahu apa-apa
    Saya sangat beruntung dan senang ada forum seperti ini, terlebih saya ini masih sangat awam dan bodo bahasa inggris.

    Kang, sante aja. Bagi para programmer yang anti kapitalisasi Teknologi Informasi (mungkin termasuk Anda) harus bermental baja dan sabar. Jujur, sangat jujur, saya sangat berempati dengan upaya anda untuk berbagi ilmu. Mengapa harus bermental baja? Karena :
    1. Banyak programer lain yang tidak rela ada yang berbagi ilmu dengan cuma-cuma krn akan mengurangi konsumen mereka
    2. Orang awam termasuk saya, mungkin tidak paham bahwa hari programmer anti kapitalis sedang berjuang untuk dengan membagi-mbagikan produk intelektual dengan murah, bahkan gratis. Banyak yang hga faham itu.

    Aku gak bisa menyalahkan orang awam seperti itu. Jadi bagi para pejuang seperti sampean, yang sabar aja, bro. Anjing menggonggong, pejuang tetap berlalu.

    Semoga Tuhan memberikan kesehatan dan kecerdasan yang berlimpah kepada anda dan programmer-programmer lain yang pro rakyat, sehingga selalu produktif dan kuat bergadang.

    Btw aku thanks atas ilmunya, semoga menajdi amal jariah.

  • avatar Tidak diketahui
  • avatar Tidak diketahui

    Tahukah anda mengapa Linux lebih disukai beberapa banyak orang daripada Ms. Windows pada masa sekarang?

  • avatar Tidak diketahui

    Tambahan :
    Tahukah anda mengapa Linux lebih banyak dipakai di Jakarta ?

  • avatar Tidak diketahui

    wah, kalau itu saya tidak tahu mas rizki…

  • avatar Tidak diketahui

    yaa daripada kena razia PC dengan windows bajakan.. mending pake linux banyak gratisannya
    apapun yang gratis itu enak *pilih-pilih*

    ooo ini curhatannya mas Eko? *blum bs comment?*

  • avatar Tidak diketahui

    alhamdulillah OS, Delphi dll sudah saya licensekan…

    Emang sih keluar uang puluhan hingga ratusan juta, tapi yang penting hati aman dan cari proyek makin percaya diri.

    jadi mau ada razia kapan aja, saya siap 24 jam… kekekekek

  • avatar Tidak diketahui

    HOOOHHHH… sampe ratusan juta???
    mahal dimananya mas?? pengacaranya kah?

    dikampus saya baru belajar IPR Law secara teori…blom pernah praktek!

  • avatar Tidak diketahui

    he….3x

    OS nya sudah sekitar 2 jutaan, delphinya 18 jutaan dan lain-lain…
    jadi jangan kaget… :)

  • Topik ‘Prihatin saya membacanya…’ tidak lagi menerima balasan baru.