Segera! Kompetisi Blog WordPress.com
-
Yang ada di benak saya nih,
Tiap kategori ada pemenangnya masing-masing. Selain itu juga ada pemenang utama. Tapi kategori kan tidak cuma 10 atau 20, bisa ratusan… Bisa pusing jurinya nanti. Gimana ya?
-
usul.
a. Untuk juara. Dipilih satu juara saja berdasarkan kategori seperti yang diusulkan diatas.
dipilih satu juara pavorit untuk umum non kategori,
b. Penilaian bisa berdasarkan. lay out, content, orisinalitas content, boleh punya orang asal tulis sumbernya. -
Usul, kategore bisa dibatasi dulu biar gak pusing, saya kira speedy telkom punya pengalaman siapa tau mau berbagi. Tapi kalau acara ini aku yang bikin juaranya adalah yang paling banyak klik blogku ha ha ha.
-
saran nyah,
Pertama: baiknya ada kategori tetapi jangan banyak-banyak, mungkin bisa dikriteriakan menurut rumpunnya saja agar jurinya ndak kebanyakan beban.
Kedua : penentuan jawaranya dilakukan menurut peringkat, dan sebaiknya semua peringkat diumumkan atau sekurang-kuranya bisa diakses “anda diperingkat ke-xxx”, gitu.
Ketiga: saya kira perlu juga dikelompokkan pemula, medium dan top atau apapun istilahnya semisal di liga sepak bola, tanpa mempertimbangkan kapan mulai menjadi bloger. Ini akan berguna utk berlomba-lomba mempercantik blognya atau menumbuhkan daya kreasi para bloger.
Keempat : even lomba sebaiknya ditentukan setahun sekali.
Tank’s. -
Wah, bagus-bagus idenya! Kalau ada usul lagi, tulis aja ya. Sementara itu, saya akan coba merangkai usul-usul yang sudah masuk.
Oya, nama lombanya apa nih? Yang bahasa Indonesia aja, kan buat orang Indonesia. Masa’ LOMBA BLOG WORDPRESS INDONESIA ??? ndheso…
-
Kompetisi Blog WordPress Mania?
oya, aku mo tanya Yella, kapankah ‘Segera!’ itu terlaksana?
-
1 lagi: pake bhs asing dilarang ya? Gmn kalo diadakan kategori blog berbahasa asing (semua bhs selain bhs nasional) tp pny bloger wp indonesia?
-
-
Biar tidak pusing2 mending ditetapkan saja category apa saja yang diinginkan panitia dan diumumkan jauh2 sebelum hari H nya. Biar para peserta siap2 untuk mencari ide2 yang disesuaikan dengan keiinginan panitia
-
-
-
-
Yg penting newbie seperti saya bisa ikut kompetisi.
Soal nama : WP. Indonesia Blog Competition,gmn?.
1. Tiap blog yg didaftarkan lomba harus sesuai dgn kategori,mksud saya artikel yg akan dimasukkan dlm perlombaan
2. Pengklasifikasian blog–> newbie-middle-pro/master
3. Harus ada juara harapan dan favorit.Misal: paling bnyk dibaca/diklik,layou/desain terbaik,dll
4. Penilaian lomba diadakan selama 1 bln dgn artikel paling sedikit/bnyk 10.
5. Soal hadiah terserah pemenang,mksudnya dpt memilih hadiah yg disediakan panitia
6. Karya harus orisinil
7. Panitia harus adil
8. Kalau bisa diadakan polling bagi pembaca untuk menentukan juara,jd bukan hanya dari panitia saja,begitu juga untuk juara harapan/favorit. -
-
-
Pertama pesertanya ada persyaratan tertentu diantara dimulai dari layak tidaknya dinyatakan sebagai blog.wordpres.com artinya komponen minimal yang harus ada pada bolgnya dan seterusnya …….
Jangan lupa kategori pemenangnya
1. Pemula blog tapi informatif
2. blog yang sudah senior tapi familiar
3. blog yang inklusif dan eksklusifcontoh blog pemula tapi infomratif dengan komponen-komponen minimal htttp:\www.arali2008.wordpress com
-
Sekedar masukan tentang kriteria blog yang bagus
Yang jelas:
1. Informatif
2. Orisinilitasnya terjamin
3. Informasi, berita, fakta maupun buah pemikiran harus mampu menambah wawasan bagi pembacanya
4. Tampilan blog yang menarik dan bersahabat
5. Penyampaian informasi, berita, fakta maupun buah pemikiran layaknya tidak mengandung unsur-unsur SARA atau diskriminasi
6. Jika itu sebuah berita sebaiknya menggunakan prinsip cover both side
7. Segmentasi yang jelas
8. Informasi yang disampaikan dapat mengundang gairah orang untuk mencari tau
9. Kreatif dan Inovatif
10.KomunikatifSebelum mengadakan lomba pastinya ada pemilihan kriteria pemenang. Misalnya tampilan blog terbaik, blog informatif terbaik, blog kritis terbaik, atau pemilik blog tertampan (Wakakakak…).
Apapun itu dukungan dari banyak orang sudah menanti, segeralah bergerak dan realisasikan lomba tersebut.Sekian pendapat dari saya.
Semoga sukses -
Usul lagi nih..gimana kalo kelasnya dibedakan antara pemula dan yang udah berpengalaman dipisahkan..karena nanti bisa ada ketimpangan blogger..trus hadiah yang harus ada please..upgrade domainku dong..hehe
-
Wah, baru tau ada thread ginian.. baru tau jg ada rencana kompetisi Blog, nice…
Pertama – tama : ini hadiahnya apa ya yang disediakan oleh si empunya kompetisi.. Dari situ mungkin baru bisa ditentukan kriteria – kriterianya.. kalau hadiahnya ‘besar’, kriteria harus seketat mungkin, tapi klo hadiahnya ‘kecil atau lumayan’ mungkin gausah terlalu ketat kriterianya..
Tapi ya secara umum mungkin harus yang :
– enak diliat, eye catchy.
– pengunjung cukup bnyk
– isinya no SARA
– dilengkapi widget/plugin/aksesoris yg bagus, berguna, dan enak dipandang
– isi artikel berguna bagi orang yg baca
– apalagi ya, mungkin itu aja deh…(ikutan daptar ah klo udah dimulai, hehe)
-
- Topik ‘Segera! Kompetisi Blog WordPress.com’ tidak lagi menerima balasan baru.