[SHARE] WordPress Theme: Fitur Komplit SEO Friendly. GRATIS!!!
-
Halo teman-teman WordPress user,
Saya mau share buat semua yang berminat dengan WordPress theme atau dunia blogging.
WordPress theme atau template ini sudah live di wordpress.org atau disebut juga WPORG.HORAS WORDPRESS THEME
Setelah melalui proses selama 3 bulan, akhirnya kemarin (29 Oktober 2015) template WordPress ane lulus uji kelayakan WPORG.
Theme ini sendiri saya buat selama kurang lebih 1.5 bulan.Jadi secara total waktu yang dibutuhkan untuk membuat theme ini hingga live di “Theme Directory” WPORG adalah:
1.5 + 3 = 4.5 bulan
Yup, 1 WordPress theme butuh waktu sekitar 4.5 bulan.
Dan hebatnya lagi… Theme ini GRATIS!!!Lalu apa aja fitur dari template ini?
Beberapa fitur yang terdapat dalam template ini:
- Tampilan responsive.
- Support standar format WordPress.
- Support multilevel dropdown menu dengan tampilan menu responsive.
- Dua (2) navigasi menu di lokasi yang berbeda.
- Memiliki cara pintar dalam menangani dan menjaga ukuran tinggi dan lebar dari featured image.
- Dilengkapi dengan breadcrumb dan penomoran halaman (numbered pagination).
- Featured content dengan tampilan grid atau slider.
- Mudah dalam menambahkan logo, favicon, gambar latar header (header background), dan gambar latar template (custom background).
- Template memiliki 2 layout: satu (1) kolom atau dua (2) kolom.
- Dapat menambahkan widget pada footer dan juga informasi tentang profile.
- Auto featured image. Artinya: jika agan tidak menyetel featured image, template akan otomatis mencari dari image yang terdapat pada post dan menggunakannya sebagai featured image.
- Masih banyak lagi… silahkan dicoba sendiri aja ya.. :)
Template ini dapat di-download langsung dari sumbernya di WPORG melalui link di bawah:
https://wordpress.org/themes/horas/NB:
* Jika Anda butuh support, bisa disampekan langsung di forum ini.
* Jika Anda butuh saya untuk custom template atau ubah sesuai kebutuhan Anda, silahkan PM langsung.. yang ini ga gratis ya.. ;)
* Untuk dokumentasi lengkap bisa dilihat di:
http://leonsinaga.com/themes/horas-wordpress-theme/Dokumentasi dalam bahasa Inggris. Saya ga buat dalam bahasa Indonesia-nya.
Oke, sekian dulu. Silahkan di cekidot.
Komen berupa kritik dan saran yang membangun akan saya terima dengan senang hati.Happy blogging…
-
Wih mantap om, nanti kapan-kapan saya coba install ni themes.. :)
Oh iya, untuk bantuan Supportnya, pakek link yg ini aja ya om, http://wordpress.org/support/theme/horas hehe
-
-
Info tambahan:
Ini adalah contoh settingan theme ini:
http://demo.efreething.com/horas-theme/ -
-
salam kenal mas,,,
keren thema nya,,,
klw boleh saya tanya tentang setting theme,,
mau ganti kata related post di blog saya yang ini gmn yahhttp://www.gizibayi.com/
- Topik ‘[SHARE] WordPress Theme: Fitur Komplit SEO Friendly. GRATIS!!!’ tidak lagi menerima balasan baru.